- 26 Feb 2025
- 1 Menit untuk dibaca
- Pdf
Yang Perlu Anda Ketahui tentang Penerapan Standar Pertanian Berkelanjutan Versi 1.4
- Diperbarui pada 26 Feb 2025
- 1 Menit untuk dibaca
- Pdf
Yang Perlu Anda Ketahui tentang Penerapan Standar Pertanian Berkelanjutan Versi 1.4
Pada 3 Maret 2025, kami meluncurkan Standar Pertanian Berkelanjutan versi 1.4 di Knowledge Hub.
Versi standar kami yang telah disederhanakan ini akan mulai berlaku pada 1 Oktober 2025, menghadirkan peningkatan signifikanbagi Pemegang Sertifikat kebun dan rantai pasok.
Kebijakan Penyederhanaan untuk standar versi 1.3 ini sudah kami terapkan sejak Maret. Dengan demikian, Pemegang Sertifikat saat ini ataupun yang baru sudah bisa merasakan manfaat dari perubahan ini, seperti persyaratan yang lebih ringan dan berkurangnya inspeksi internal, bahkan sebelum standar versi 1.4 resmi berlaku. Temukan informasi lebih lanjut tentang kebijakan ini dan Knowledge Hub di bawah ini.
Cara penerapan Kebijakan Penyederhanaan
Kebijakan Penyederhanaan tersedia di Knowledge Hub. Kebijakan ini menguraikan secara rinci persyaratan yang tak lagi berlaku dalam standar versi 1.3, serta kebijakan mana yang tetap berlaku.
Guna mempermudah penerapan Kebijakan Penyederhanaan, kami telah memperbarui daftar periksa penilaian mandiri Pemegang Sertifikat pada Platform Sertifikasi Rainforest Alliance (RACP).
Pemegang Sertifikat perlu memastikan ruang lingkup mereka sudah sesuai pada RACP. Tahapan ini memungkinkan Lembaga Sertifikasi melihat daftar periksa terbaru pada RACP. Pemegang Sertifikat juga dapat memilih langkah opsional untuk memeriksa persyaratan mana yang tidak lagi berlaku baginya.
Lembaga Sertifikasi kemudian dapat menggunakan RACP untuk mengelola proses penerapan daftar periksa ini pada audit berikutnya.
Pemegang Sertifikat yang sudah diaudit tidak perlu lagi menyelesaikan ketidakpatuhan terhadap persyaratan yang sifatnya “tidak wajib”.
Untuk audit yang direncanakan menggunakan standar versi 1.3 sebelum 1 Oktober 2025, persyaratan apa pun yang ditandai “tidak wajib” tidak perlu lagi dipatuhi oleh Pemegang Sertifikat, maupun diaudit oleh Lembaga Sertifikasi.
Knowledge Hub: Tempat untuk mengakses standar versi 1.4
Standar Pertanian Berkelanjutan Versi 1.4, beserta dokumen pendukung dan Peraturan Audit serta Sertifikasinya, telah tersedia di Knowledge Hub. Agar lebih praktis, semua dokumen sertifikasi tersedia di satu tempat pada platform ini. Meskipun dokumen standar versi 1.3 masih tersedia di situs web kami sekarang, nantinya semua akan dipindahkan ke Knowledge Hub. Jangan khawatir—kami akan terus mengabari Anda di setiap tahapan prosesnya.